CIKARANG TIMUR – Wakil Bupati Bekasi, Akhmad Marjuki, mengunjungi Pameran Cikarang Industrial Expo 2021 yang digelar di Gedung Graha Pariwisata, Cikarang Timur, Kamis (28/10).
Dalam sambutannya, Marjuki menyampaikan bahwa kegiatan tersebut diharapkan dapat meningkatkan dan menumbuhkan percepatan perekonomian masyarakat Kabupaten Bekasi, khususnya UMKM yang ada di Kabupaten Bekasi, akibat dampak Covid-19.
“Seperti yang kita ketahui, pandemi Covid-19 telah membuat perekonomian menjadi menurun, saya harap kegiatan ini dapat membangkitkan dan menumbuhkan perekonomian masyarakat Kabupaten Bekasi,” terangnya.
Dirinya juga menyampaikan apresiasi kepada Kadin Kabupaten Bekasi dengan diselenggarakannya kegiatan expo tersebut. Ia juga meminta dukungan dari masyarakat khususnya Kadin Kabupaten Bekasi, agar dapat bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Bekasi melalui program-program untuk membangun Kabupaten Bekasi.
“Apa yang telah dilakukan oleh Kadin Kabupaten Bekasi melalui Pameran Industrial Expo ini adalah langkah yang sangat bagus, saya sangat terinspirasi dengan kegiatan ini,” ucapnya.
Selain itu, sebagai upaya dukungan pemerintah terhadap kegiatan tersebut, pihaknya siap memfasilitasi kemudahan-kemudahan demi bertumbuhnya perkonomian yang ada di Kabupaten Bekasi.
“Saya harap kegiatan ini mampu meningkatkan perekonomian masyarakat dan UMKM yang ada di Kabupaten Bekasi,” ujarnya.
Untuk diketahui, Pameran Cikarang Expo dilaksanakan selama 2 hari ini, yakni dari tanggal 27-28 Oktober, dengan menghadirkan sebanyak 37 peserta. Pameran ini merupakan ajang untuk mempertemukan antara penyedia jasa maupun pengembang industri, dengan menghadirkan perkembangan terbaru dan penggunaan teknologi terbaru dalam industri yang menampilkan beragam teknologi, antara lain teknologi industry, keamanan, dan building management system. (Adv)
Komentar