Komisi III DPRD Sebut Ini Tantangan Besar Pemkot Bekasi, Mengejar Target PAD di Akhir 2023

Advertorial2223 Dilihat

KOTA BEKASI – Pada akhir tahun 2023, Pemerintah Kota Bekasi dihadapkan dengan tantangan besar, yaitu meningkatkan capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang saat ini masih jauh dari target. Diperkirakan, target PAD tidak akan terpenuhi dalam sisa waktu tahun ini.

 

Komarudin, anggota Komisi III DPRD Kota Bekasi dari Fraksi Golkar, menekankan bahwa situasi ini menjadi tantangan bagi Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Pj Wali Kota Bekasi untuk memaksimalkan capaian PAD.

 

Pada tahun ini, APBD Kota Bekasi ditetapkan sebesar Rp6,3 triliun, dengan PAD sebesar Rp3,6 triliun. Namun, hingga September lalu, capaian PAD hanya mencapai 65 persen atau Rp2,6 triliun.

 

 

“Jika saat ini masih di angka 65 persen, melihat realitasnya saya rasa kita tidak akan mencapai target yang diharapkan,” ungkapnya belum lama ini.

 

Dengan demikian, Pemkot harus mengejar target sebesar Rp1 triliun dalam kurun waktu kurang dari dua bulan. Capaian PAD dinilai masih sangat jauh dari target. Idealnya, target PAD dapat lebih mudah terpenuhi jika pada triwulan terakhir capaiannya sudah mencapai 80 persen.

 

“Ini menjadi PR bagi Pemerintah Kota Bekasi ke depannya agar pada 2024 bisa optimal lagi,” tambahnya. ( ADV)