Antusias Warga Pondok Gede Dukung Tri Adhianto Berkat Program Bus Gratis

Berita897 Dilihat

BEKASI – Warga Jatiwaringin, Pondok Gede, menyatakan dukungan mereka kepada pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto dan Harris Bobihoe. Pasangan nomor urut 3 ini mendapatkan dukungan penuh dari Forum Rukun Warga (RW) dan Rukun Tetangga (RT) setempat dalam acara deklarasi yang digelar pada Sabtu malam di gedung As-Safiya, Jatiwaringin.

Acara deklarasi ini berlangsung meriah dengan kehadiran ratusan warga, tokoh masyarakat, ketua RT/RW, dan perwakilan organisasi pemuda. Warga yang hadir terlihat antusias untuk menyatakan komitmen mereka mendukung Tri Adhianto sebagai pemimpin baru Kota Bekasi.

Tri Adhianto dalam sambutannya mengungkapkan salah satu program unggulannya, yaitu penyediaan bus gratis untuk berbagai kegiatan masyarakat. Program ini, menurutnya, diharapkan dapat memfasilitasi warga dalam aktivitas keagamaan, wisata, dan pelatihan.

“Jadi, saya menyediakan lima bus yang dapat dipakai warga untuk kegiatan seperti pengajian, wisata luar kota ke tempat-tempat seperti Pantai Anyer, Bogor, hingga Bandung,” jelas Tri Adhianto di hadapan warga.

Salah satu warga, Entin, yang tergabung dalam kelompok ibu-ibu PKK, telah mencoba fasilitas bus gratis ini. Ia menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Tri Adhianto atas pengalaman menyenangkan yang ia dan warga lain dapatkan.

“Terima kasih, Pak Tri, sudah meminjamkan busnya kepada kami. Waktu itu, saya dan ibu-ibu PKK pergi ke Bogor untuk rekreasi,” ujar Entin.

Tri berharap, program bus gratis ini bisa mempererat hubungan sosial antarwarga, sekaligus menciptakan lingkungan yang harmonis, sehat, dan nyaman di Bekasi.

“Partisipasi aktif seluruh masyarakat sangat kami harapkan, baik dalam bentuk saran, tenaga, maupun dukungan moral,” tambahnya. “Bersama, kita wujudkan lingkungan yang lebih baik dan sejahtera.”

Deklarasi dukungan ini semakin memperkuat posisi Tri Adhianto dan Harris Bobihoe dalam persaingan menuju kursi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi. Warga berharap program-program yang diusung pasangan nomor urut 3 ini dapat membawa perubahan positif bagi Bekasi. (RED)