Rudy Heryansah Reses merupakan bagian dari salah satu silaturahmi dengan warga

Uncategorized2210 Dilihat

Kota Bekasi Reses Anggota DPRD tahap ketiga Kota Bekasi ada yang berbeda suasana yaitu pengecekan langsung penyerapan aspirasi yang sudah terealisasi salah satu reses Rudy Heryansah yang sudah dilaksanakan Lima RW diantaranya RW 01,09,010,14 kelurahan pejuang dan di wilayah rw 08 harapan Mulya.

 

Untuk titik pertama pembukaan reses tersebut di mulai dari wilayah kampung Pisang Batu Rt 06 Rw.01 Kelurahan Pejuang Kecamatan Medan Satria pada Sabtu (23/9/2023) beberapa hari lalu.

 

Politisi asal PDI Perjuangan tersebut menjelaskan, reses merupakan kewajiban anggota dewan yang harus dilakukan selain menyerap aspirasi juga mengokohkan silaturahmi.

Rudy juga mengungkapkan, terkait pembangunan pengecoran jalan lingkungan (jaling) untuk dua titik lokasi yaitu Rt.05 & Rt.07 Kp.Pisang Batu yang berada di wilayah Rw.01, akan segera dilaksanakan akhir tahun 2023 ini.

“Insya Alloh pekerjaan tersebut akan di laksanakan pada bulan Oktober 2023 dan mohon doa semoga dalam pengerjaannya berjalan lancar agar ke depan Rw.01 menjadi semakin baik,”ujar Rudy.

Ia juga menambahkan semoga usulan yang sudah terealisasi agar bisa bermanfaat untuk warga, dan usulan sekarang ini bisa kita perjuangkan di Anggaran perubahan tahun ini.

Sementara itu, ketua Rw.01 Kelurahan Pejuang, Edi Hidayat beserta pengurusnya, mengucapkan terimakasih dan apresiasi pada anggota DPRD Kota Bekasi Rudy Heryansah.

“Kami mengucapkan terimakasih dan paresiasi pada Bapak Rudy atas perhatiannya ada lingkungan kami. Semoga bermanfaat bagi masyarakat,”ucapnya.